Minggu, 23 Juni 2013

Siswa MTs SA Masawah angkatan pertama yang lulus pada tahun ajaran 2012/2013

Agkatan pertama MTs SA Masawah tahun ajaran 2012/2013 yang telah banyak mengukir prestasi di sekolah kita MTs SA Masawah dan semoga semuanya bisa menjadi orang yang sukses,berguna dan bermanfaat bagi linkungnnya. amin...
Selamat tinggal, selamat jalan anak-anaku sekalian, teruskan perjuanganmu untuk mencari ilmu.........., Do'a kami semua (Guru MTs SA Masawah) selalu menyertai kalian.

Rabu, 19 Juni 2013

Sambuta Bp. Taufik Ismail, S.Pd.I sebagai wali kelas IX. A di MTs SA Masawah kepada kelas IX. angkatan tahun 2012/2013 yang alhamdulilah telah lulus



Assalamu’alaikum Warahmatullahi  Wabarakatuh
Anak –anakku
Tak terasa akhirnya 3 tahun lamanya  menimba ilmu di kampus MTs SA Masawah telah kalian lalui bersma. Begitubanyak kenangan bersama guru  dan sahabat yang kalian ciptakan disini. Bapa yakin tak akan mudah bagi kalian untuk melupakan kenangan itu semua. Jadilah alumni- almuni yang membanggakan almamaternya,  jadilah kalian manusia manusia teladan di masyarakat nanti.
Anak – anakku
Jagalah diri kalian baik- baik, kini kalian sudah menjadi manusia dewasa yang mampu membedakan atara baik dan  buruk antara haq dan batil. Gunakanlah ilmu yang kalian untuk membedakan itu semua. Selalu optimis jangan berhenti belajar dan bakti kepada kedua orang tua kalian serta doa kepada sang maha kuasa adalah kunci sukses dalam kehidupan.
Anak- anakku.
Bapak mohon maaf atas segala kesalahan yang pernah bapak lakukan  kepada kalian. Adapun seketika bapak terlihat marah itu bukan karna kebencian atau marah  yang sesungguhnya, semua bapak lakukan atas dasar kasih sayang dan tanggung jawab kepada kalian.
Anak- anaku
Mari kita panjatkan do’a semoga Allah SWT. Senantiasa membimbing hati, lisan dan langkah kita dalam mengarungi samudra kehidupan. Selamat jalan anak-anakku selamat berjuang meraih cita-cita dan masa depan mu, do’a bapak  selalu ada di setiap langkah- langkahmu...
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Tentang MTs SA Masawah

KILAS MTs SA MASAWAH

        Madrasah Tsanawiyah Satu Atap (MTs SA) Masawah setarap dengan SMP merupakan pendidikan dasar yang mempunyai visi jauh kedepan dalam mendidik anak-anak bangsa. Dengan memadukan kurikulum Kementrian Agama dan Departemen Pendidikan Nasional.

        MTs SA Masawah bertekad untuk mendidik siswa siswi belajar dengan visi dan misi. Dengan melihat potensi yang ada di lingkungan MTs SA Masawah, baik tenaga edukatif, tenaga administrasi dan dengan sarana yang dimiliki kami yakin bisa menjalankan misi untuk mendidik siswa dan siswi agar menjadi disiplin dan santun sehingga menjadi manusia yang berkualitas serta berwawasan global.

Visi :
        Terwujudnya MTs SA Masawah yang berakhlaqulkarimah, berilmu amaliyah dan beramal ilmiah.
Misi :
         - Membentuk generasi yang bertaqwa dan berakhlaqulkarimah
         - Mewujudkan manusia yang berilmu dan beramal
         - Mencetak kader bangsa yang menguasai iptek berwawasan islami
         - Mewujudkan pendidik dan tenaga pendidikan yang profesional
         - Mewujudkan madrasah yang kreatif, inovatif dan menyenangkan
         - Mewujudkan sarana dan prasarana yang memadai

Bazar MTs SA Masawah



Belajar Mengenal Hardware dan Sopware untuk kelas VII MTs SA Masawah



Video Tutorial Belajar Mengedit gambar dengan POTOSHOP


Kilas Sejarah Kebudayaaan Islam


KUMPULAN VIDEO PERKEMBANGAN TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi)


Video anak-anak MTs SA Masawah



MTs SA Masawah Menerima Pendaftaran Siswa Baru Tahun Pelajaran 2013/2014

Syarat Pendaftaran
- Mengisi formulir pendaftaran
- Foto Copy Ijazah SD/MI yang sudah dilegalisir 2 lembar
- Foto Copy SKHUN SD/MI yang sudah dilegalisir 2 lembar
- Foto Copy Akta Kelahiran 2 lembar
- Foto Copy Kartu Keluarga 2 lembar

Waktu dan tempat pendaftaran :
 Mulai 20 Mei 2013
Tempat : Kampus MTs SA Masawah Dsn. Babakan Ds. Masawah RT 16/RW 05 Cimerak (46395)

Selasa, 18 Juni 2013

Best Moment......









Guru beserta siswa siswi MTs SA Masawah angkatan tahun 2012/2013 sekaligus angkatan pertama dari sekolah ini


Keluarga besar kelas IX. A
Keluarga besar kelas IX. B



Prestasi yang pernah diraih siswa siswi MTs SA Masawah

          Group vokal D'Rainbow dari MTs SA Masawah yang meraih juara ke-2 dalam ajang lomba nasyid tingkat SLTP se-Kabupaten Pangandaran yang diselenggarakan di M.A Al-Furqon Cimerak pada tanggal 22 Mei 2013. Prestasi yang cukup membanggakan untuk sekolah tingkat SLTP yang baru berdiri juni 2010 ini.
          Bapak Taufik Ismail, S.Pd.I guru MTs SA Masawah yang sekaligus orang yang membentuk group vokal ini turut merasa bangga atas prestasi yang diraihnya ini. Semoga kedepannya MTs SA Masawah bisa mengukir prestasi yang lebih membanggakan amin...

Cover Album Kenangan MTs SA Masawah Alumni Pertama angkata tahun 2012/2013



Sabtu, 08 Juni 2013

MTs SA Masawah

Assalamualaikum. Wr. Wb.
       Saya atas nama MTs SA Masawah Mengucapkan selamat datang di blog. MTs SA Masawah ini yang sangat sederhana, maklum saja karena kami masih pemula di dunia internet "gaptek". Tujuan kami membuat blog. ini bukan untuk keperluan hiburan, tetapi untuk memperkenalkan Dimana, Bagaimana MTs SA Masawah itu.
       Untuk yang pertama kami akan memberutahukan alamat MTs SA Masawah yaitu berada di Dusun Babakan Desa Masawah Kecamatan Cimerak Kabupaten Ciamis (yang sekarang sedang dalam peroses pemekaran menjadi kabupaten Pangandaran Insya Allah. Sekoolah kami baru berdiri bulan juni 2010 tapi meskipun sekolah kami baru berdiri tiga tahun kalo ditany masalah kualitas pastinya kami siap bersaing dengan sekolah-sekolah tingkat SLTP di daerah kami, tidak percaya? buktikan, dengan apa? ya.. dengan menyekolahkan anak-anak anda tentunya di MTs SA Masawah hehe... sekian dulu post. kami nanti kami posting yang berikutnya. Coming soon :-D
Wassalamualaikum. Wr. Wb. Haturnuhun.....